Hari Ini Ribuan Buruh Geruduk Gedung DPR RI

NAKER.NEWS, JAKARTA — Penolakan terhadap Undang-Undang Cipta Kerja membuat banyak orang geram, hari ini ribuan Buruh bakal memadati gedung parlemen. Demonstrasi ini dilakukan lebih cepat satu hari yang mana aksi pada 14 Maret 2023, namun dipercepat menjadi 13 Maret 2023.

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menduga DPR akan membahas dan mengesahkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang atau Perppu Cipta Kerja di pembukaan masa sidang kali ini.

“Kita tidak mau kecolongan lagi, lihat saja seperti Omnibus Lawdi mana DPR RI tiba-tiba memajukan Sidang Paripurna dari jadwal semula,” kata Iqbal.

Aksi kali ini akan dipusatkan di depan gedung DPR RI dengan ribuan buruh se Jabodetabek, bukan hanya itu aksi ini juga dilakukan di banyak kota di Indonesia sebagai pernyataan sikap. Tuntutan utama yang akan disuarakan adalah menolak pengesahan UU Omnibus Law Cipta Kerja dalam Sidang Paripurna DPR RI.

“Dampak buruk omnibus law sudah dirasakan oleh buruh. Seperti kenaikan upah minimum yang kecil, outsourcing di semua jenis pekerjaan, kontrak berkepanjangan, PHK mudah, hingga pesangon murah,” Ucap Said Iqbal.

Artikel ini telah dipublikasikan di Naker.news dengan judul "Hari Ini Ribuan Buruh Geruduk Gedung DPR RI" oleh By Wahyu Kurniawan pada 2023-03-13 09:08:26. Untuk membaca lebih lanjut, kunjungi: https://naker.news/2023/03/13/hari-ini-ribuan-buruh-geruduk-gedung-dpr-ri/