Dua Bulan Gaji Guru Honorer di Palembang Akan di Bayar

NAKER.NEWS, PALEMBANG — Guru Honorer di Kota Palembang akan mendapatkan upah mereka bulan Februari dan Maret 2023. Gaji mereka akan dibayar pada hari ini 20 Maret 2023.

Sebabnya, guru honorer belum menerima gaji lantaran adanya regulasi serta pergeseran anggaran yang dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot)Palembang.

Kepastian mengenai pencairan itu diungkap Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang, Ansori mengatakan Insya Allah Senin (hari ini, red) gaji guru honorer akan cair.

Mendapatkan kabar itu, salah satu guru honorer Kota Palembang yang tak mau disebutkan namanya itu mengatakan bahwa sempay ingin menggadaikan BPKB kendaraannya untuk menutupi cicilan rumah dan bayaran ke salah satu BUMN per bulannya.

“Yaa mau gimana, kepala sudah pusing mau cari tambahan dimana lagi,” katanya.

Sebelumnya, dia juga sempat sedih lantaran menerima informasi tidak gajian juga pada Maret ini.

Artikel ini telah dipublikasikan di Naker.news dengan judul "Dua Bulan Gaji Guru Honorer di Palembang Akan di Bayar" oleh By Wahyu Kurniawan pada 2023-03-20 11:44:06. Untuk membaca lebih lanjut, kunjungi: https://naker.news/2023/03/20/dua-bulan-gaji-guru-honorer-di-palembang-akan-di-bayar/